Rabu, 31 Oktober 2007

INFO BUKU

Info Buku: Khadijah, The True Love Story of Muhammad SAW

Kafemuslimah.com
Pengarang: Abdul Mun’im Muhammad



Dalam Khadijah: The True Love Story of Muhammad, Abdul Mun'im mencoba mengilustrasikan secara jenius penggalan-penggalan gita cinta keluarga Rasulullah. Buku ini berusaha memaparkan sisi kemanusiaan Nabi Muhammad SAW dan Khadijah melalui penjabaran kisah pertemuan keduanya, tahun-tahun awal rumah tangga, masa perjuangan penyebaran Islam, hingga kehidupan Khadijah di akhir hayatnya.

Buku ini disaring dari banyak literatur berbahasa Arab yang merangkum hikmah kesetiaan tanpa pamrih dari seorang istri bernama Khadijah. Ketabahan luar biasa membuat ia mampu mendampingi Rasulullah dalam menghadapi kesulitan dan rintangan berat tanpa mengeluh. Ia pantang mundur dalam menyelesaikan beragam persoalan, hingga segenap hidupnya dipersembahkan untuk perjuangan membangun risalah Islam.

Setiap kali Rasullulah menerima celaan, hinaan, dan cobaan, Khadijah menjadi orang pertama yang memberi spirit yang menghibur. Ia berperan besar mengondisikan rumah tangga Rasulullah menjadi tenang, tenteram, dan damai. Ia memposisikan diri sebagai rekan di saat-saat yang sulit dan istri yang penuh cinta kasih dalam situasi apa pun. Tak dapat dimungkiri, Khadijah merupakan sosok fenomenal.

Bukan saja memiliki perilaku mulia, ia juga cerdas dengan ketabahan luar biasa dengan mengorbankan seluruh harta, jiwa, dan raga bagi Rasulullah. Dengan kematangan, kebijaksanaan, dan integritas diri, ia mendukung penuh pengorbanan Rasullulah dalam menjalani tugas-tugas kerasulan.

Tak hanya menyokong perjuangan kerasulan, tetapi juga menjadi tempat untuk menguatkan diri menghadapi kezaliman kaum jahiliyah kala itu: sebuah komunitas tak beradab penyuka perang yang antikebenaran. Loyalitas dan totalitas pengabdian Khadijah tak tertandingi, sehingga ia menjadi kisah cinta sejati bagi Rasulullah.

Jika ada wanita yang langsung menerima salam dari Allah, maka Khadijahlah orangnya. Peristiwa itu terjadi ketika Jibril mendatangi Rasulullah. Allah menjaga diri Khadijah dari segala cela, sehingga penduduk Mekah menjulukinya sebagai "wanita suci".

Khadijah pun menjadi wanita teristimewa bagi Rasulullah. Rasulullah selalu menyebut-nyebut nama Khadijah dan mengistimewakan teman-teman Khadijah, walau hingga Khadijah wafat. Inilah kisah Khadijah, cinta sejati Rasulullah.


Harga Rp. 69.000

Tidak ada komentar: